Sama-sama Keturunan Singa dan Harimau, Apa Bedanya Liger dan Tigon?

By Avisena Ashari, Sabtu, 20 April 2019 | 19:52 WIB
Persilangan singa dan harimau disebut liger dan tigon. Apa perbedaan antara perbedaan liger dan tigon? (Max Pixel)

Jika singa tidak suka berenang, liger mewarisi sifat ibu nya yang suka berenang.

Namun, dalam bergaul, liger lebih mirip ayah nya yang suka bersosialisasi. Di alam liar, harimau suka menyendiri, teman-teman.

Bagaimana dengan tigon, ya?

Tigon

Tigon lebih mirip dengan harimau dan ukuran tubuhnya lebih kecil (ligerworld.com)

Kebalikan dari liger, tigon merupakan keturunan hasil persilangan antara harimau jantan dan singa betina, teman-teman.

Dibandingkan liger, ada lebih sedikit jumlah tigon yang dikembangbiakkan oleh ilmuwan.

Tigon lebih terlihat mirip dengan ayahnya, si harimau.

Kulit tubuhnya memiliki bintik dan garis-garis, serta berwarna oranye. Namun di bagian perutnya, kulitnya berwarna sedikit putih.

Mirip dengan liger, tigon juga bisa mengeluarkan suara kedua orang tuanya. Tigon bisa mengaum seperti singa dan menggeram seperti harimau.

Baca Juga : Wah, Tim Ilmuwan Berhasil Memotret Leopard Hitam yang Langka