Wah, Seekor Burung Hantu Ditemukan Sedang Tidur Siang di Mesin Pesawat

By Tyas Wening, Rabu, 24 April 2019 | 18:14 WIB
Burung hantu yang sedang tidur siang di mesin pesawat (Twitter/@VirginAustralia)

Kehadiran Burung di Bandara Bukan Kali Pertama

Kehadiran burung hantu yang sedang tidur di mesin salah satu pesawat ternyata bukan pertama kalinya ada burung "mengunjungi" bandara, lo.

Bahkan serangan burung ke bandara maupun ke pesawat yang akan lepas landas adalah hal yang bisa ditemukan hampir setiap hari oleh para petugas di bandara.

Bahkan pada awal tahun 2019 ini, ada seekor burung yang menjadi "penumpang gelap" dan ikut perjalanan gratis dari Singapura menuju London.

Burung jenis mynah ini berada dalam kabin pesawat selama perjalanan yang memakan waktu 12 jam, teman-teman.

Baca Juga : 5 Tempat di Dunia yang Paling Rendah Tingkat Kepadatan Penduduknya

Sedangkan pada awal bulan April ini, ada seekor burung flamingo yang membuat penerbangan di Bandara Palma de Mallorca, Spanyol terganggu.

Penyebabnya adalah karena seekor burung flamingo ini berjalan-jalan dengan santai di landasan pacu, tepatnya di depan pesawat yang sedang bersiap untuk lepas landas.

Hihihi... Ada-ada saja, ya, ulah burung-burung tadi.

Lihat video ini juga, yuk!