Pencipta Gulali Kapas Ternyata Seorang Dokter Gigi, lo!

By Avisena Ashari, Rabu, 8 Mei 2019 | 16:21 WIB
Gulali kapas (MaxPixel's contributors)

Selain suka permen, dokter gigi William Morisson juga suka mempelajari teknologi kuliner.

Nah, suatu ketika, William Morrison dan temannya, John C. Wharton membuat sebuah proyek kuliner, nih.

John C. Wharton sendiri adalah seorang confectioner atau pembuat permen, teman-teman.

Proyek apa yang dibuatnya, ya?

Mesin Permen Elektronik

William dan John pun mendesain dan mematenkan penemuan mereka berdua, yaitu sebuah mesin permen elektronik.

Mesin ini bisa berputar dengan kecepatan tinggi dan melelehkan gula lewat sebuah lubang. Sampai akhirnya gula ini menjadi bertekstur seperti kapas yang empuk.

Gula yang dilelehkan dan terus diputar ini bisa menjadi seperti kapas karena 70 persennya adalah udara, lo.

Setelah mencoba membuat permen, William dan John menyebutnya, fairy floss.

Baca Juga : Benarkah Gula Membuat Gigi Berlubang? Ini Fakta Gigi Berlubang!