Bobo.id - Salah satu superhero yang paling populer adalah Spider-Man.
Baik di komik maupun di film, kisah Spider-Man memiliki beberapa versi, teman-teman.
Ada Spider-Man, The Amazing Spider-Man, Spider-Man yang terhubung dalam Marvel Cinematic Universe, sampai versi Spidey dalam dunia multi-verse di Spider-Man: Into the Spider Verse.
Namun tentu kekuatan Spider-Man yang paling utama adalah kekuatannya yang didapatkan dari gigitan laba-laba.
Makanya ia bisa merayap dengan mudah dan bisa mengeluarkan jaring laba-laba.
Kira-kira kekuatan jaring laba-laba Spider-Man sama dengan kekuatan jaring laba-laba tidak, ya?
Kekuatan Jaring Laba-Laba Spider-Man di Film
Dalam sebuah wawancara video INSIDER, ahli Fisika Jim Kakalios menjelaskan tentang beberapa fakta sains dalam film superhero Marvel jika dibandingkan dengan sains di dunia nyata.
Salah satu film yang dijelaskan oleh Jim Kakalios adalah film Spider-Man 2 yang dirilis tahun 2004.
Dalam film tersebut, ada sebuah adegan di mana Spider-Man harus menyelamatkan sebuah kereta yang melaju tidak terkendali.
Baca Juga: Mungkinkah Spider-Man: Far from Home Akan Mengenalkan Dunia Multiverse?