Evolusi Ukuran Tubuh Hewan karena Faktor Ekologis
Evolusi pada ukuran tubuh hewan ternyata tidak hanya terjadi kali ini saja, lo, teman-teman, tapi sudah terjadi sejak kepunahan dinosaurus sekitar 65 juta tahun yang lalu.
Setelah dinosaurus punah, mamalia berukuran kecil banyak mengisi Bumi dan dengan cepat berevolusi menjadi berukuran sebesar dinosaurus.
Ahli paleontologi mengatakan, kemungkinan kehadiran hewan berukuran besar ini berfungsi untuk mengisi celah ekologis yang ditinggalkan oleh dinosaurus setelah punah.
Nah, hal yang membuat hewan-hewan tadi menjadi berukuran besar disebabkan oleh iklim dingin dan jumlah daratan yang lebih besar, sehingga mendukung pertumbuhan hewan untuk menjadi lebih besar.
Namun ukuran tubuh hewan kemudian mengalami evolusi lagi menjadi mengecil, teman-teman.
Baca Juga: Ternyata Ada Anjing Laut yang Tinggal di Air Tawar, Cari Tahu, yuk!
Sejak 130.000 tahun terakhir, ukuran hewan-hewan yang ada di Bumi kembali menyusut karena faktor yang sama seperti faktor yang menyebabkan ukuran hewan menjadi besar setelah kepunahan dinosaurus.
Ukuran hewan-hewan menjadi mengecil karena faktor ekologis atau lingkungan hidup tempatnya tinggal, nih, teman-teman.
Saat itu, suhu global dan jumlah lahan yang tersedia sudah jauh berkurang sehingga menyebabkan ukuran tubuh hewan menyusut.
Perubahan iklim menyebabkan persedian makanan yang berkurang dan kekurangan pemangsa atau predator menjadi penyebab mengecilnya ukuran tubuh hewan, karena mereka harus melakukan adaptasi.
Lihat video ini juga, yuk!