Jadi Tradisi Sejak Zaman Majapahit, Cari Tahu Sejarah Mudik, yuk!

By Sarah Nafisah, Kamis, 30 Mei 2019 | 10:10 WIB
Mudik (pixabay.com)

Tradisi Sejak Zaman Majapahit dan Mataram Islam

Menurut seorang Dosen Sejarah Universitas Sanata Dharma Yogyakarta, Pak Silverio Raden Lilik Aji Sampurno tradisi mudik ini sudah ada sejak zaman Majapahit dan Mataram Islam.

Sejarah mudik bermula dari kekuasaan Majapahit yang luas hingga Sri Lanka dan Semenanjung Malaya.

Luasnya kekuasaan inilah yang menyebabkan sang Raja menempatkan pejabat di berbagai daerah untuk menjaga wilayah kekuasaan.

Baca Juga: Ini yang Terjadi pada Tubuh Jika Kita Makan Apel Setiap Hari

Hal yang sama juga dilakukan oleh Mataram Islam untuk menjaga wilayah kekuasaan.

Suatu waktu, pejabat-pejabat itu pulang untuk menghadap Raja dan mengunjungi kampung halaman.

Sedangkan di Mataram Islam, pejabatnya pulang secara khusus ketika Idul Fitri datang.

Kedua hal itulah yang menjadi asal mula tradisi mudik di Indonesia.

Baca Juga: Dari Mana Asal Mula Nama Milky Way dan Bimasakti untuk Galaksi Kita?