Seperti Menari Gemulai di Bawah Laut, Inilah Bintang Bulu yang Punya Ratusan Tangan

By Iveta Rahmalia, Minggu, 9 Juni 2019 | 16:05 WIB
Bintang bulu. (James Orr/iStockphoto)

Bintang bulu memiliki beberapa tangan. Sewaktu kecil, tangannya hanya sekitar 5 sampai 10 saja.

Namun, setelah ia dewasa, tangannya pun tumbuh bercabang dan menjadi banyak.

Jumlahnya bisa mencapai puluhan, bahkan ratusan, lo.

Tangannya untuk Menangkap Makanan dan Berpindah Tempat

Bintang bulu suka menggerakkan tangan-tangannya dengan gemulai seperti sedang menari.

Sebenarnya mengapa tangannya bergerak-gerak seperti itu?

Baca Juga: Bukan Kantong Plastik, Benda di Pantai di Amerika Ini Ternyata Hewan Laut

Ternyata, bintang bulu menggerakkan tangannya untuk menangkap makanan yang terbawa arus air laut.

Setelah dapat, kemudian ia memasukkan makanan tersebut ke dalam mulutnya.

Bintang bulu memakan makhluk-makhluk yang kecil. Misalnya seperti protozoa, larva, plankton, foraminifera, dan lainnya.