Selalu Ada Ketika Membeli Sekotak Pizza, Apa Fungsi Plastik Kecil di Atas Pizza? #AkuBacaAkuTahu

By Tyas Wening, Kamis, 13 Juni 2019 | 11:30 WIB
Apa fungsi plastik di atas pizza dalam kotak? (Pixabay)

Selain itu, kardus pizza juga bisa saja tertekuk karena tekanan dari pizza atau benda lain yang diletakkan di atasnya.

Itulah sebabnya ia menciptakan penyelamat pizza yang bisa menjaga kualitas pizza, agar tidak rusak saat akan dinikmati.

Bentuk Penyelamat Pizza Berubah

Pada awalnya, Carmela Vitale menciptakan penyelamat pizza dengan bagian permukaan yang terlihat seperti baling-baling, yaitu terdiri dari tiga tangkai.

Namun saat ini beberapa restoran yang menjual pizza mengubah bentuk penyelamat pizza yang digunakan, nih, teman-teman.

Baca Juga: Kisah 3 Harta Karun yang Hilang, Ada Telur Berlapis Emas

Saat ini, banyak penyelamat pizza yang permukaan bagian atasnya berbentuk bundar dan bukan lagi tiga tangkai seperti baling-baling.

Meskipun bentuknya berbeda, fungsinya tetap sama, kok, teman-teman, yaitu mencegah tutup kemasan menempel pada topping pizza.

Tujuan dari diubahnya bentuk penyelamat pizza ini sebenarnya agar proses produksi penyelamat pizza lebih efisien, karena jumlah plastik yang dibutuhkan tetap sama.

Namun akan mengurangi waktu untuk memotong plastik menjadi berbentuk seperti baling-baling.

Nah, dengan membaca, kita jadi tahu apa fungsi dari benda kecil berbentuk plastik yang ada di tengah pizza yang kita beli.

Yuk, semakin banyak membaca agar semakin banyak juga informasi yang kita dapatkan!

#AkuBacaAkuTahu

#GridNetworkJuara

Lihat video ini juga, yuk!