Karotenemia, Perubahan Warna Kulit karena Terlalu Banyak Mengonsumsi Wortel

By Tyas Wening, Jumat, 14 Juni 2019 | 11:47 WIB
Wortel (Pixabay)

Karotenemia, Kondisi Warna Kulit Berubah Menjadi Oranye

Selama ini, kandungan vitamin A dalam wortel yang dipercaya baik untuk mata, padahal kandungan yang baik untuk mata kita adalah beta karoten dalam wortel.

Beta karoten adalah senyawa organik yang baik untuk tubuh dan nantinya kandungan beta karoten akan diubah menjadi vitamin A yang bisa menjaga kesehatan mata.

Namun kita harus mengonsumsi wortel dalam jumlah yang wajar dan tidak boleh berlebihan, nih, teman-teman.

Konsumsi wortel secara berlebihan bisa menyebabkan tubuh kita mengalami kondisi karotenemia, yaitu perubahan warna kulit menjadi oranye.

Baca Juga: Benarkah Perut Hanya Bunyi Ketika Kita Merasa Lapar? #AkuBacaAkuTahu

Karotenemia bisa terjadi karena terlalu banyak kandungan beta karoten dalam darah kita yang berasal dari makanan dengan beta karoten yang kita konsumsi.

Kelebihan beta karoten pada darah akan menempel di area tubuh yang punya kulit lebih tebal, seperti telapak tangan, telapak kaki, lutut, siku, atau lipatan sekitar hidung.

Nah, area-area tadi akan jadi area pertama yang terlihat mengalami perubahan warna, terutama kalau kita punya kulit yang berwarna terang.

Selain Wortel, Ada Makanan Lain yang Menyebabkan Karotenemia

Selain mengonsumsi terlalu banyak wortel yang mengandung beta karoten, karotenemia juga bisa terjadi karena faktor atau penyebab lain, teman-teman.