Bioluminence
Cahaya kemilau itu sebenarnya reaksi kimia yang disebut bioluminence atau cahaya yang terbentuk secara biologis.
Bioluminescence itu berasal dari mikroba laut yang disebut fitoplankton spesies dinoflagellata.
Tubuh dinoflagellata memancarkan cahaya biru, seperti kunang-kunang yang tubuhnya memancar cahaya kuning.
Baca Juga: Lihat Hasil X-Ray Hewan-Hewan di Kebun Binatang London, yuk!
Cahaya kemilau itu akan muncul jika dinoflagellata bertemu dengan oksigen, yaitu ketika dinoflegatta menyentuh pasir di pantai, tangan atau kaki kita, batu-batu karang, atau benda-benda lainnya. Efek dari cahaya itu luar biasa indahnya.
Namun, jika dinoflegatta ini termakan oleh ikan, maka cahayanya akan terus memancar sehingga akan membuat peluang ikan tersebut akan dimangsa oleh predatornya.
Nah, mikroba laut ini juga bisa teman-teman temui di perairan sekitar Leucadia di California, Mosquito Bay di Puerto Rico, dan Kepulauan Lakshadweep di India.
(Penulis: Aan Madrus/Sepdian Anindyajati)
Baca Juga: Unik! Kebun Binatang di Melbourne Buat Tempat Olahraga untuk Reptil
Tonton juga video ini, ya!