Keduanya adalah Pakaian Tradisional Jepang, Cari Tahu Bedanya Kimono dan Yukata, yuk!

By Tyas Wening, Senin, 24 Juni 2019 | 14:05 WIB
Seorang perempuan Jepang memakai kimono (Pixabay)

Panjang Lengan

Ukuran panjang lengan kimono dan yukata juga bisa menjadi salah satu pembeda dari pakaian tradisional ini, teman-teman.

Kimono punya ukuran lengan yang lebih panjang, yaitu hingga menutupi seluruh tangan.

Bahkan kadang kimono yang dipakai oleh perempuan yang belum menikah ukuran lengannya sampai menyentuh lantai, lo.

Sedangkan ukuran lengan yukata biasanya dibuat lebih pendek karena dipakai saat musim panas dan pada acara yang lebih santai.

Baca Juga: Serba Putih! Inilah Wat Rong Khun, Kuil yang Jadi Daya Tarik Wisatawan

Yukata biasanya digunakan di acara yang lebih santai (wikipedia.org)

Yukata punya panjang lengan yang biasanya hanya sepanjang setengah lengan dan tidak menutupi seluruh lengan.

Namun masyarakat Jepang juga suka berkreasi dengan yukata yang mereka miliki, lo.

Salah satu kreasi yang dilakukan adalah dengan mengubah lengan yukata menjadi panjang seperti lengan kimono.

Itulah sebabnya kadang kita juga akan menjumpai orang dengan yukata yang berlengan panjang, teman-teman.