Pakai Kawat Gigi? Ini 4 Cara Merawat Gigi yang Menggunakan Kawat Gigi

By Sarah Nafisah, Senin, 1 Juli 2019 | 19:45 WIB
Ilustrasi menggunakan kawat gigi (iStockphoto/MarianVejcik)

3. Pakai Obat Kumur

Menggunakan obat kumur dianjurkan setelah kita membersihkan gigi. Tujuannya adalah agar bakteri atau kuman dalam mulut ikut keluar bersama cairan obat kumur.

Obat kumur juga bisa menjangkau sela-sela gigi yang tidak bisa dijangkau oleh sikat gigi atau benang gigi.

Jadi, pastikan untuk menggunakan obat kumur, ya!

Baca Juga: Balon Menari yang Sering Ada di Depan Toko Awalnya Dibuat untuk Olimpiade, lo!

4. Rutin Periksa ke Dokter Gigi

Memakai kawat gigi membutuhkan ketelatenan, teman-teman. Karena tidak hanya sekedar pasang, setiap beberapa minggu atau bulan kita harus ke dokter gigi untuk kontrol.

Hal ini diperlukan agar dokter gigi bisa memantau pergerakan gigi kita dan segera mengambil tindakan jika diperlukan.

Saat kontrol, kita biasanya akan diganti karet dan juga kawatnya. Gigi kita juga akan dibersihkan dengan alat yang hanya dimiliki oleh dokter gigi.

Nah, itulah empat hal yang harus kita perhatikan untuk merawat gigi kita yang menggunakan kawat.

Jangan sampai lupa melakukan hal-hal itu, ya, teman-teman!

Baca Juga: Apakah Rambut Anak-Anak Seperti Kita Bisa Rontok? #AkuBacaAkuTahu

#gridnetworkjuara

Tonton video ini, yuk!