Punya Nama yang Hampir Sama, Apakah Macaron dan Macaroon Berbeda?

By Sarah Nafisah, Senin, 8 Juli 2019 | 20:30 WIB
Macaron (pixabay/temple_travel)

Macaroon (iStockphoto/udra)

Macaron dan MacaroonSekilas memang terlihat sama, tapi pada kenyataannya kedua camilan manis ini merupakan dua hal yang berbeda, lo!Macaroon merupakan makanan manis yang dibuat dari kelapa, putih telur, dan gula yang dikocok sampai mengembang dan kaku.

Macaroon memiliki tekstur yang kenyal dan padat pada bagian atasnya.

Baca Juga: Cerpen Anak: Burung Merpati Putih (Bag. 1)

Macaroon biasanya dimakan dengan cara mencelupkan ke dalam lelehan coklat.

Sedangkan macaron dibuat dari tepung almond, putih telur, dan gula.

O iya, proses pembuatannya sama, hanya saja tekstur macaron lebih renyah. Lalu lapisan atasnya bertekstur kering.

Tak hanya itu, biasanya macaron ini memiliki tampilan warna-warni yang menggemaskan. Bentuknya bulat dan diberi isian manis seperti selai.

Baca Juga: Mata Kambing Terlihat Berbeda dari Hewan Lainnya, Kenapa, ya? #AkuBacaAkuTahu