Seperti Sihir, Apa Rahasia Pintu Otomatis Bisa Terbuka Sendiri, ya?

By Sarah Nafisah, Selasa, 16 Juli 2019 | 17:00 WIB
Pintu otomatis di Bandara (iStockphoto/chuyu)

Cara Kerja Pintu Otomatis

Pintu otomatis bisa membuka dan menutup dengan bantuan teknologi sederhana, bukan karena sihir, teman-teman.

Namun, pintu otomatis memang nampak menyenangkan dan terlihat sediki ajaib. 

Pintu otomatis bekerja dengan bantuan sensor. Sensor melakukan persis seperti apa yang mereka rasakan, seperti dapat merasakan berbagai jenis benda, suara, cahaya, berat, dan gerak.

Misalnya, beberapa pintu otomatis bekerja ketika dipicu oleh sensor yang merasakan berat. Sensor-sensor berat ini mungkin disembunyikan di dekar pintu.

Baca Juga: Punya Sisik Berwarna Ungu, Ikan Terumbu Karang Dinamakan Ikan Wakanda

Ketika kita mendekati pintu, sensor mengirim sinyal ke pintu otomatis dan memberitahu sistem untuk membuka pintunya.

Pintu otomatis lainnya beroperasi dengan sensor optik atau gerak. Sensor-sensor ini mungkin dipasang di atas pintu otomatis atau dibangun di atas atau sisi bingkai pintu otomatis.

Ketika sensor optik atau sensor gerak merasakan ada gerakan di dekatnya, mereka memicu pintu otomatis untuk membuka dan kemudian menutup.

Inilah sebabnya, ketika kita mendekati satu pintu otomatis, ia akan terbuka segera setelah kita cukup dekat untuk mengaktifkan sensor yang terpasang.

Baca Juga: Sering Ngantuk Setelah Makan Nasi Putih? Ternyata Ini Penyebabnya