Inilah Taman Nasional Serengeti, Situs Warisan Dunia oleh UNESCO

By Sepdian Anindyajati, Selasa, 16 Juli 2019 | 19:00 WIB
Zebra terlihat di sekitar Taman Nasional Serengeti di Tanzania, Afrika Timur, Jumat (5/4/2019). Taman Nasional Serengeti berada dalam daftar Warisan Dunia versi UNESCO (The World Heritage Site) dan mendapat posisi paling atas sebagai tempat terbaik yang harus dikunjungi selama berada di Tanzania. (KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)

Suku Maasai

Selain hewan dan tumbuhan, di Serengeti sebelah timur tinggal orang-orang dari suku Maasai. Suku Maasai adalah suku asli Afrika yang sudah tinggal di Serengeti selama ribuan tahun.

Nama Serengeti berasal dari bahasa suku Maasai yaitu siringet. Artinya daratan yang luas.

Orang-orang Maasai hidup nomaden atau berpindah-pindah. Untuk kebutuhan hidupnya, mereka beternak sapi atau kambing dan berburu.

Baca Juga: Kabar Gembira, Ditemukan Anak Elang Jawa di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Orang Maasai adalah orang yang bisa hidup berdampingan dengan binatang liar.

Mereka tidak marah jika ternak mereka diterkam binatang liar. Menurut mereka, itu adalah hal yang alami.

(Penulis: Aan Madrus)

#GridNetworkJuara

Baca Juga: Taman Nasional di Maluku Ada Dua, lo! Apa Saja, ya? Ayo, Kita ke Sana!

Tonton video yang satu ini, yuk!