Wah, NASA Berencana Tanam Cabai di Ruang Angkasa pada November 2019!

By Cirana Merisa, Rabu, 17 Juli 2019 | 19:00 WIB
Cabai Española (Creative Commons/H. Zell)

Bobo.id - Di orbit Bumi, ada sebuah wahana antariksa bagi para astronaut yang bekerja di ruang angkasa.

Wahana ini disebut sebagai Stasiun Antariksa Internasional atau dalam bahasa Inggris disebut International Space Station (ISS).

Para astronaut biasanya tinggal di dalam sana selama enam bulan dan akan digantikan oleh astronaut lainnya yang diluncurkan dari Bumi.

Baca Juga: Suka Bawa Bekal ke Sekolah? Yuk, Cari Tahu Apa Saja Isi Bekal Sehat!

Di ISS, para astronaut bekerja menjalankan misi mereka dengan melakukan eksperimen dan eksplorasi ruang angkasa.

Nah, salah satu eksperimen yang akan dilakukan oleh NASA adalah penanaman cabai di ruang angkasa.

Apa tujuannya, ya? Yuk, cari tahu penjelasannya di sini?

Baca Juga: NASA Akan Kirim Makhluk Hidup ke Orbit Matahari pada 2020, Apa Tujuannya?