Yuk, Lakukan 3 Hal Ini Agar Tidak Tertular Penyakit Setelah Naik Kendaraan Umum!

By Tyas Wening, Senin, 22 Juli 2019 | 17:30 WIB
Jangan lupa lakukan 3 hal ini setelah naik kendaraan umum (Pixabay)

Bobo.id - Tingginya polusi udara di berbagai kota besar membuat banyak orang memilih naik kendaraan umum.

Dengan menggunakan kendaraan umum untuk bepergian dibandingkan kendaraan pribadi, hal ini dianggap bisa mengurangi polusi udara atau kemacetan yang terjadi, lo.

Ada berbagai kendaraan umum yang bisa teman-teman pilih untuk bepergian, seperti kereta, bus, atau pesawat yang digunakan untuk pergi ke tempat yang jauh.

Baca Juga: Hati-Hati, 4 Makanan Ini Bisa Merusak Gigi Kita, Apa Saja, ya?

Namun sama seperti saat berada di tempat umum, berada dan menggunakan kendaraan atau transportasi umum juga membuat kita rentan terhadap penyakit, nih, teman-teman.

Di dalam kendaraan umum, ada berbagai mikroorganisme yang menyebabkan penyakit, seperti bakteri atau virus yang dibawa oleh orang lain.

Nah, ada tiga hal yang bisa teman-teman lakukan sebelum dan sesudah naik kendaraan umum agar terhindar dari penyakit. Apa saja, ya?

Baca Juga: Punya Nama yang Hampir Sama, Apakah Macaron dan Macaroon Berbeda?