Tujuan Dirayakan Hari Anak Nasional
Hari Anak Nasional diperingati setiap tahun dengan banyak tujuan, nih, teman-teman.
Utamanya, Hari Anak Nasional dirayakan dengan tujuan untuk melindungi, mendukung, dan memenuhi hak-hak anak.
Yap, sebagai seorang anak, kita memiliki hak, lo. Misalnya saja hak atas perlindungan, hak atas pendidikan, hak atas bermain, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Kita Jarang Merasa Haus saat Berada di Tempat Bersuhu Dingin, Mengapa?
Selain itu, Hari Anak Nasional juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pemerintah dan masyarakat, terutama orang tua, untuk menghindarkan kita dari hal-hal negatif.
Hal-hal negatif itu misalnya kekerasan terhadap anak, diskriminasi, bahkan eksploitasi atau pemanfaatan anak untuk kepentingan orang tua.
Nah, dengan adanya Hari Anak Nasional, diharapkan anak-anak seperti kita bisa dilindungi dan mendapatkan hak-hak tadi.
Baca Juga: Wah, Suhu Dingin di Sebagian Indonesia Akan Terjadi Hingga September
Lihat video ini juga, yuk!