3. Jenis Buah Beri
Buah beri-berian, termasuk stroberi, blackberry, bluberry, dan lain sebagainya tinggi akan antioksidan.
Selain kaya antioksidan, buah beri-berian juga tinggi serat dan mengandung berbagai mineral serta vitamin yang baik untuk tubuh.
Kandungan serat yang tinggi dalam buah beri dapat membantu mencegah kenaikan kadar gula secara drastis dan membuat kita kenyang lebih lama.
Baca Juga: Mengapa Kelelawar Menggantung dengan Posisi Terbalik, ya? Apa Ia Tidak Pusing?
4. Sayur Berdaun Hijau
Sayuran berdaun hijau kaya akan vitamin, mineral, dan berbagai nutrisi lainnya. Tak hanya itu, Sayuran hijau juga cenderung rendah kalori dan karbohidrat yang baik untuk gula darah.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa manfaat penurunan gula darah diabetes ini datang dari kandungan antioksidan lutein dan zeaxanthin yang melimpah.
Kedua antioksidan tersebut juga dapat membantu melindungi mata dari degenerasi makula dan katarak, yang merupakan komplikasi diabetes paling umum.
Beberapa jenis sayuran hijau yang baik untuk penderita diabetes, seperti brokoli, bayam, sawi, bok choy, kubis, dan lain-lain.
Baca Juga: Seekor Anjing Cihuahua Dibawa terbang oleh Burung Camar
Tonton video ini, yuk!