Apa Kamu Takut dengan Ular? Mengapa Banyak Orang Takut Ular, ya?

By Avisena Ashari, Rabu, 31 Juli 2019 | 18:11 WIB
Ilustrasi ular (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Apa teman-teman pernah memegang ular? Atau kah teman-teman justru takut dengan ular?

Ular adalah salah satu jenis hewan yang ditakuti manusia, terutama ular yang ada di alam liar.

Bahkan, di tempat yang banyak menjadi habitat ular, tidak semua orang berani menghadapi reptil yang satu ini, nih.

Mengapa ular terlihat mengerikan bagi kebanyakan manusia, ya?

Nenek Moyang Manusia dan Pemangsa

Nenek moyang manusia zaman dahulu memiliki banyak pemangsa, teman-teman.

Namun, nenek moyang kita memiliki kemampuan mengenali pola pemangsa secara umum.

Kemampuan ini bisa dengan cepat membantunya mendeteksi bahaya dan segera menyelamatkan diri.

Tapi ada juga makhluk yang membuat nenek moyang manusia kesulitan mendeteksinya, yaitu ular pemangsa.

Kok bisa, ya? Nenek moyang manusia sulit melarikan diri dari serangan ular?

Baca Juga: Wah, Rupanya Ular Piton Juga Bisa Terserang Kutu dan Jadi Sakit