Pulau Akko, Belajar Tentang Sampah Plastik Bersama Karakter Lucu, Lihat Videonya, yuk!

By Avisena Ashari, Senin, 5 Agustus 2019 | 14:37 WIB
Karakter serial Pulau Akko (Kanal Youtube Pulau Akko)

Kemudian di episode kedua, Atlas memergoki Monang yang membuang sampah sembarangan ke selokan, nih.

Di video ini kita bisa melihat perjalanan sampah plastik jika dibuang sembarangan, sampah bisa berakhir ke lautan.

Bukan hanya membuat lautan jadi kotor, sampah plastik ini bisa membuat hewan laut terperangkap dalam sampah, terjerat sampah seperti tali plastik, hingga keliru menelan sampah yang kecil dan mirip makanannya. Hewan yang terpengaruh bukan hanya ikan saja, lo, tapi juga burung laut, penyu, anjing laut, dan banyak lagi!

Dalam waktu yang sangat lama, plastik hanya akan terurai menjadi bagian yang kecil yang disebut mikroplastik, teman-teman. Mikroplastik ini tidak benar-benar hilang atau larut dalam air, lo.

Wah, kira-kira ada pelajaran apalagi tentang sampah plastik yang bisa kita pelajari dari serial Pulau Akko, ya?

Baca Juga: Keren, Singapura Bisa Musnahkan Sampah Plastik dalam Waktu 1 Hari! Bagaimana Caranya?

#GridNetworkJuara

Yuk, lihat video ini juga!