Tardigrade Diperkirakan Jadi Satu-satunya Makhluk yang Hidup di Bulan

By Tyas Wening, Jumat, 9 Agustus 2019 | 20:58 WIB
Ilustrasi Bulan (Pixabay)

Bisa Kembali Hidup Meski Sudah Mengalami Dehidrasi

Pesawat ruang angkasa Israel membawa tardigrade dalam keadaan dehidrasi atau kekurangan cairan, tapi kenapa makhluk ini diperkirakan bisa hidup di permukaan Bulan, ya?

Padahal dehidrasi adalah keadaan yang berbahaya karena cairan tubuh hilang.

Namun makhluk ini bisa bertahan dan tetap hidup meskipun dalam keadaan dehidrasi, lo, teman-teman.

Tardigrade (Via Gizmodo)

Tardigrade memang merupakan makhluk yang menyukai lingkungan basah dan kebanyakan hidup di perairan, tapi banyak juga spesies tardigrade yang mengembangkan kemampuan hidup di darat, lo.

Saat ada banyak air, mereka akan makan dan bertelur, tapi ketika hanya sedikit air yang tersedia, mereka akan mengering dan mengerut.

Baca Juga: Begini Jadinya Jika Erupsi Gunung Berapi Dilihat dari Ruang Angkasa

Makhluk yang disebut juga sebagai beruang laut ini ternyata istimewa, lo, teman-teman.

Walaupun sudah mengerut dan kering karena mengalami dehidrasi, tardigrade bisa mengubah keadaannya saat itu hanya dengan terkena air.

Kemampuan ini membuat tardigrade sebagai makhluk yang paling mampu bertahan hidup dalam kerajaan hewan, bahkan mampu menahan panas hingga 150 derajat Celcius, berada dalam kondisi beku hingga hampir nol derajat, dan mengalami dehidrasi selama sepuluh tahun.

Inilah sebabnya tardigrade dipilih menjadi makhluk yang dibawa ke Bulan untuk melihat ketahanan mereka di permukaan Bulan yang memiliki suhu ekstrem.

#GridNetworkJuara

Baca Juga: Bigmouth Buffalo Merupakan Ikan Air Tawar Tertua, Berapa Usianya?

Yuk, tonton video ini juga!