1. Minum Air
Air liur bertugas sebagai pelumas makanan untuk memperlancar makanan yang lewat di kerowongan.
Namun, jika kita tidak mengunyah makanan dengan baik, makanan menjadi lebih kering karena kekurangan air liur.
Langkah yang harus teman-teman lakukan pertama kali ketika mengalami makanan yang tersangkut di tenggorokan adalah minum air.
Minum air bisa membuat makanan yang tersangkut tadi menjadi lembap sehingga lebih mudah untuk ditelan.
Baca Juga: Sedang Sakit Tenggorokan? Ini Cara Meredakannya Tanpa Obat-obatan
2. Menelan Makan Lain
Nah, jika cara tersebut tidak berpengaruh banyak, teman-teman bisa mencoba cara kedua yakni dengan menelan makanan lain.
Mungkin akan terasa tidak nyaman di awal, tapi cara ini bisa dicoba sebagai alternatif untuk mendorong makanan yang tersangkut.
Sebaiknya gunakanan makanan yang lembut, seperti roti yang sudah dicelup susu, kue sponge yang lembut, atau pisang.
Baca Juga: Ingin Berpuasa Tapi Sedang Radang Tenggorokan? Ikuti 7 Tips Ini