Hindari Pisahkan Botol Plastik dengan Tutupnya saat Dibuang, Mengapa?

By Cirana Merisa, Minggu, 25 Agustus 2019 | 12:00 WIB
Setiap harinya ribuan botol plastik dibuat (Public Domain)

Hindari Lepaskan Tutup Botol Plastik

Teman-teman mungkin pernah berpikir bahwa melepaskan tutup botol plastik sebelum membuangnya ke tempat sampah akan mempermudah proses daur ulangnya.

Itu karena tutup botol plastik dianggap terlalu keras untuk bisa didaur ulang, tidak seperti botolnya yang lebih tipis.

Anggapan tersebut rupanya salah, teman-teman. Tutup botol plastik ternyata termasuk material yang bisa didaur ulang, lo.

Baca Juga: Nama Android Q Dirilis, Ternyata Tidak Bernama Camilan Manis Lagi

Setelah botol-botol plastik dengan tutupnya dihancurkan, material yang telah dicacah tersebut dimasukkan ke dalam rendaman air.

Karena tutup botol plastik umumnya terbuat dari high-density polyethylene (HDPE) dan polypropylene (PP), tutup botol akan mengambang dan botol plastik akan tenggelam.

Cara ini akan memudahkan fasilitas pendaur ulang untuk menyortir berbagai jenis bahan dan mendaur ulangnya menjadi barang baru.

Baca Juga: Puluhan Hiu Berenang Menepi di Pantai Nusa Dua Bali, Berbahayakah?