Bobo.id - Siapa orang yang menemukan Benua Amerika? Orang yang menemukan Benua Amerika adalah Chistopher Columbus.Kalau benua Amerika ditemukan Columbus, apakah yang menemukan negara Amerika Serikat itu Paman Sam? Soalnya, negara Amerika Serikat disebut 'Negeri Paman Sam' di mana-mana.Siapa itu Paman Sam, ya? Mengapa Amerika disebut sebagai negeri Paman Sam?
Kita cari tahu kisah di balik julukan itu, yuk!Paman Sam Itu Siapa, ya?Negara Amerika Serikat sering disebut dengan Negeri Paman Sam atau 'the land of Uncle Sam' dalam bahasa Inggris.Sebenarnya, Paman Sam itu siapa, sih?Paman Sam yang dimaksud dalam julukan negara Amerika Serikat itu adalah seorang pria yang berasal dari Massachusetts.Paman Sam memiliki nama lengkap Samuel Wilson. Paman Samuel Wilson lahir di Massachusetts, Amerika Serikat, pada tanggal 13 September 1766.Di usianya yang ke 14 tahun, Samuel Wilson mendaftar sebagai tentara sukarela, teman-teman.Namun, setelah dewasa, beliau berhenti menjadi tentara dan memilih membuka usaha daging kemasan.
Baca Juga: Spam adalah Daging Berbumbu, Kenapa Pesan Sampah Disebut