4 Manfaat Bawang Putih Tunggal, Ternyata Baik untuk Diabetes, lo!

By Sarah Nafisah, Selasa, 27 Agustus 2019 | 19:15 WIB
Bawang putih tunggal (creative commons/Dmitry Makarov)

1. Mengatasi Flu

Kandungan belerang dalam bawang putih tunggal yang berbau sangat khas dan kuat ini ternyata bermanfaat untuk mempercepat kerja membran mokus pada saluran pernapasan.

Belerang yang terdapat di dalamnya dapat mengatasi penyumbatan hidung saat flu dan membantu pengeluaran lendir.

Selain itu, kandungan phytochemical pada bawang putih tunggal juga dapat membunuh bakteri dan berbagai macam virus.

Baca Juga: Lucu dan Menggemaskan, Hewan-Hewan ini Bisa Pura-Pura Mati

2. Menangani Diabetes

Diabetes tipe 2 terjadi saat gula darah seseorang terlalu tinggi. Jika tidak terkontrol maka akan menimbulkan penyakit lain.

Bawang putih tunggal memiliki sifat hipoglikemik, yaitu dapat menurunkan kadar gula darah. Cara mengonsumsinya adalah dengan menggepreknya terlebih dahulu, lalu dikunyah.

Baca Juga: Sedang Jadi Buah Populer, Cari Tahu Manfaat Jambu Kristal, yuk!