Mengurangi Tumpukan Sampah, Pendaki Gunung Everest Harus Menaati Peraturan Pembatasan Plastik

By Tyas Wening, Rabu, 28 Agustus 2019 | 10:53 WIB
Ilustrasi sampah plastik (Pexels)

Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar tentang Gunung Everest?

Everest adalah gunung tertinggi di dunia yang terletak di perbatasan antara Nepal dan Tibet.

Karena merupakan gunung tertinggi di dunia, banyak pendaki yang ingin melakukan pendakian ke gunung ini.

Namun ternyata, pendakian yang dilakukan oleh banyak pendaki meninggalkan sampah plastik di gunung ini.

Baca Juga: Selain dengan Air, Ada Cara Lain untuk Menyiram Tanaman, lo!

Nah, hal ini membuat pemerintah Nepal mengeluarkan aturan bagi pendaki dalam membawa pastik saat pendakian, lo.

Aturan ini dikeluarkan untuk mengurangi tumpukan sampah yang ada di puncak Gunung Everest.