Saat Sedang Sakit, Semut Ternyata Juga Libur dari Pekerjaannya, lo!

By Tyas Wening, Jumat, 30 Agustus 2019 | 12:01 WIB
Semut. (Pixabay)

Semut yang Sedang Sakit akan Libur Sementara dari Pekerjaannya

Semut terkenal sebagai hewan yang selalu bergotong royong dalam pekerjaannya, yaitu mencari makanan.

Teman-teman pasti pernah melihat semut yang berbaris dengan semut lainnya, baik di dinding maupun di lantai.

Nah, ketika sedang berbaris itu, semut sebenarnya sedang melakukan tugasnya secara bergotong royong, yaitu membawa makanan untuk koloninya.

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh peneliti Austria dan Swiss menemukan hasil bahwa semut yang sakit akan libur dari pekerjaannya dan tidak ikut rombongan semut mencari makan atau melakukan pekerjaan lainnya.

Baca Juga: Bukan Luwak atau Binturung, Ini 3 Jenis Musang yang Jarang Diketahui

Hasil yang ditemukan dari penelitian ini adalah semut pekerja yang sehat akan berkumpul dengan semut lain yang sehat.

Sedangkan semut perawat akan merawat semut yang sakit dan tidak ikut bekerja bersama semut yang lainnya.

Meneliti Lebih dari 2.200 Ekor Semut

Penelitian pada semut yang sakit ini dilakukan pada lebih dari 2.200 ekor semut taman yang berasal dari 22 koloni berbeda.

Sekitar sepuluh persen semut kemudian diberikan Metarhizium brunneum, yaitu sejenis jamur yang menyebabkan penyakit bagi semut.