Tidak Boleh Berenang saat Ada Petir Menyambar, Apa Sebabnya, ya?

By Tyas Wening, Sabtu, 31 Agustus 2019 | 14:30 WIB
Petir (Pixabay)

Dengan posisi yang lebih tinggi dari permukaan air atau berada di permukaan air, kita akan dengan mudah terkena sengatan listrik dari petir.

Kenapa Ikan di Lautan Tidak Tersambar Petir?

Petir memiliki kekuatan yang sangat besar, nih, teman-teman. Rata-rata arus mereka adalah 10 sampai 100 juta volt.

Selain itu, petir juga bergerak sangat cepat dengan suhu yang juga tinggi, mencapai lebih dari 20 ribu derajat Celcius, lo!

Baca Juga: Selain Terbentuk secara Alami, Ada Juga Kenampakan Alam Buatan, lo!

Kalau kekuatan dan penyebaran listrik petir sangat cepat dan kuat, kenapa ikan-ikan yang ada di lautan tidak mati karena sambaran petir, ya?

Ternyata meskipun kekuatannya besar, muatan listrik tidak menembus jauh ke dalam permukaan air, teman-teman.

Listrik yang dibawa oleh petir hanya menyambar dan menyebar di permukaan air saja.

Inilah sebabnya ikan yang berada jauh di dalam air tidak akan terkena efek dari sambaran petir yang kuat.