Seperti Arsitek, Serangga Juga Bisa Membuat Bangunan yang Keren, lo!

By Avisena Ashari, Kamis, 5 September 2019 | 16:30 WIB
Lebah madu salah satu hewan yang membuat bangunan keren (Pixabay)

Rayap menjaga agar suhu di dalam rumahnya sekitar 30,5 derajat Celcius. Ini karena rayap sebenarnya adalah petani jamur. Mereka menanam jamur untuk bahan makananya.

Padahal, sebagian besar rayap hidup di wilayah Afrika dan Australia yang suhunya berkisar antara 2 – 40 derajat Celcius.

Tapi, rayap bisa membuat sistem di dalam dan di sekeliling gundukannya, sehingga bagian dlam gundukan tetap bersuhu 30,5 derajat Celcius.

Caranya dengan menggunakan ventilasi dan kanal yang bisa diatur dari udara yang masuk dan diserap dalam lorong yang berlumpur dindingnya.

Udara yang bergerak di lorong lumpur yang basah, suhu udara akan menurun lewat penguapan air.

Sementara itu udara panas dalam gundukan rayap diatur untuk keluar dari cerobong di bagian atas.

Itulah beberapa serangga yang bisa membuat bangunan keren layaknya arsitek!

Baca Juga: Apakah Lebah Bisa Menyengat Teman Lebahnya Tanpa Sengaja?

#GridNetworkJuara

Yuk, lihat video ini juga!