Harimau Memiliki Bintik Putih di Telinganya, Apa Fungsi Bintik Itu?

By Tyas Wening, Jumat, 13 September 2019 | 11:47 WIB
Harimau memiliki bintik putih di bagian belakang telinganya (Pixabay)

Berguna untuk Mengelabui Musuh

Jika dilihat dari depan, bintik putih yang ada di telinga harimau tidak terlihat, teman-teman, karena letak bintik ini ada di bagian belakang telinga harimau.

Jadi, hewan yang ada di belakangnya akan bisa melihat bintik putih di telinga harimau.

Namun, kalau bintik putih ini dilihat dari belakang, ternyata akan terlihat seperti bentuk mata, lo.

Nah, fungsi dari bintik putih ini diperkirakan oleh para ahli adalah untuk mengelabui musuhnya.

Baca Juga: Ikan Purba Ini Ternyata Masih ada di Bumi, lo! Pernah Melihatnya?

Musuh yang melihat harimau dari belakang tidak berani mendekat karena mengira bintik putih tadi adalah mata yang mengawasinya.

Hal ini ternyata hampir sama seperti kupu-kupu yang memiliki corak seperti mata di kedua sayapnya, lo.

Agar Anak Harimau Mudah Menemukan Keberadaan Induknya

Selain untuk mengelabui musuh, bintik putih di bagian belakang telinga harimau juga dapat memudahkan anak harimau untuk mengikuti atau menemukan keberadaan induknya.

Ketika berjalan di antara rerumputan yang tinggi, hal ini bisa menyebabkan anak harimau yang bertubuh kecil kehilangan jejak induknya.

Namun, dengan adanya bintik putih di bagian belakang telinganya, anak harimau bisa menemukan induknya dengan mudah, teman-teman.

Baca Juga: Cacing Pita Bisa Berkembang di Tubuh Manusia, Ini Ciri-Cirinya