Apa Itu Sinusitis? Apakah Sama dengan Pilek? #AkuBacaAkuTahu

By Avisena Ashari, Kamis, 26 September 2019 | 10:28 WIB
Sinusitis biasanya membuat sakit kepala dan bagian wajah nyeri (PRImageFactory/iStockphoto)

Bedanya Sinusitis dan Pilek

Pilek merupakan kondisi di mana saluran pernapasan atas mengalami infeksi yang disebabkan oleh virus. Penyebabnya paling banyak adalah rhinovirus, teman-teman.

Pilek membuat sakit tenggorokan dan hidung tersumbat oleh lendir bening. Ini bisa terjadi selama 7 – 10 hari.

Saat pilek biasanya seseorang tidak mengalami demam namun suhu tubuhnya meningkat. Kemudian badannya nyeri dan lelah, tapi tidak terlalu parah.

Jadi kita bisa membedakan sinusitis dan pilek dari gejala yang dirasakan yaitu sinusitis membuat nyeri di bagian wajah, sakit kepala, dan ingus yang keluar tidak bening. Kemudian, sinusitis terjadi lebih lama, teman-teman.

Dengan membaca, kita jadi tahu apa itu sinus, sinusitis, dan bedanya dengan pilek, kan? Yuk, baca pengetahuan lainnya lagi! #AkuBacaAkuTahu

Baca Juga: Saat Sakit Kepala, Apakah Bagian yang Sakit Itu Otak Kita? #AkuBacaAkuTahu

#GridNetworkJuara

Yuk, lihat video ini juga!