Ada yang Berlidah Panjang, Cari Tahu 5 Fakta Unik Kelelawar, yuk!

By Tyas Wening, Senin, 30 September 2019 | 20:18 WIB
Kelelawar yang sedang bergelantungan dengan posisi terbalik (Pixabay)

4. Kelelawar Juga Membantu Penyerbukan Bunga

Selama ini, kita mengetahui kalau lebah banyak membantu penyerbukan bunga dan tumbuhan lainnya.

Hasilnya, bunga maupun tumbuhan lainnya tumbuh di tempat lain sesuai dengan ke mana lebah terbang.

Namun, ternyata tidak hanya lebah saja, lo, yang membantu penyerbukan berbagai tumbuhan, tapi kelelawar juga bisa membantu penyerbukan.

Contohnya adalah kaktus saguaro yang berukuran besar di barat daya Amerika Serikat akan mekar di malam hari untuk menarik kelelawar penyerbuk.

Baca Juga: Hutan Sumatra Satu-Satunya Tempat di Dunia yang Ditinggali 4 Hewan Ini Bersamaan, Apa Saja?

5. Kemampuan Sonar Kelelawar Bisa Dikacaukan oleh Ngengat

Kelelawar terkenal dengan kemampuannya mengetahui mangsa atau benda di depannya dengan sonar yang disebut ekolokasi.

Hal ini bisa membantu kelelawar yang memiliki pengelihatan buruk mendapatkan mangsanya.

Namun, kemampuan ini bisa dikacaukan oleh hewan kecil, yaitu ngengat, lo, teman-teman.

Ngengat akan menggosokkan beberapa bagian tubuhnya untuk membuat suara yang mengganggu sonar kelelawar.

Akibatnya, kelelawar akan menjadi kebingungan dan salah membidik lokasi mangsanya berada.

O iya, hal ini tidak hanya terjadi pada ngengat dan kelelawar saja, lo, tapi juga sesama kelelawar, yaitu kelelawar ekor bebas dari Meksiko

Mereka saling mengganggu sinyal satu sama lain saat bersaing mendapatkan makanan.

#GridNetworkJuara

Tonton video ini juga, yuk!