Mirip Emu dan Burung Unta, Burung Gajah Juga Pernah Ada, lo!

By Avisena Ashari, Selasa, 1 Oktober 2019 | 12:06 WIB
Ilustrasi burung gajah Aerpyornis (El fosilmaníaco/Wikimedia Commons)

Bobo.id – Pasti teman-teman tahu burung emu dan burung unta, kan?

Rupanya ada satu lagi burung yang tidak terbang dan berukuran besar seperti burung emu dan burung unta, lo, yaitu burung gajah.

Seperti namanya, burung gajah ini punya ukuran tubuh yang besar, teman-teman.

Tapi burung ini sekarang sudah punah, nih. Yuk, kita cari tahu tentang burung gajah dan sebab kepunahannya!

Burung Terbesar yang Pernah Ada

Burung gajah punya ukuran tubuh yang besar, tapi tidak sebesar gajah, teman-teman.  Hanya saja tinggi burung ini setara dengan tinggi seekor gajah.

Salah satu fosil burung gajah terbesar yang pernah ditemukan memiliki tinggi lebih dari tiga meter dan beratnya sekitar 1360 kilogram.

Wah, bayangkan saat burung-burung ini masih ada di Bumi, teman-teman!

Diperkirakan, burung gajah terakhir hidup sekitar 300 tahun yang lalu. Saat itu, ada dua genus burung gajah yaitu Aepyornis dan Mullerornis.

Baca Juga: Burung Dodo Tidak Takut Manusia, Tetapi Mengapa Burung Dodo Punah?

Perbandingan ukuran burung gajah dengan burung ratite lainnya dan manusia. Kerangka manusia paling kiri dan kerangka burung gajah paling kanan. (Monnier, Drow male, Ryan Somma, Roger Fenton, Goupil & Cie and Samuel Glendening Payne/Wikimedia Commons)