Tempat Ini Disebut Tempat Terbasah di Bumi, Kok Bisa? #AkuBacaAkuTahu

By Avisena Ashari, Senin, 7 Oktober 2019 | 10:45 WIB
Perbukitan Khasi, wilayah tempat terbasah di Bumi berada (Sai Avinash/Wikimedia Commons)

Para penduduk di Mawsynram sudah terbiasa dengan hujan sehingga selalu membawa payung saat keluar rumah.

Saat sedang bekerja di ladang, para petani mengenakan tudung penutup yang terbuat dari alang-alang agar terlindung dari hujan. Mereka menyebut tudung ini “knups”.

Dekat Mawsynram, ada tempat terbasah kedua di Bumi, yaitu Cherrapunji, teman-teman. Tapi karena curah hujan di sana juga tinggi, Cherrapunji juga sering disebut tempat terbasah di dunia.

Baik Mawsynram dan Cherrapunji ini terletak di negara bagian Meghalaya di timur laut India, teman-teman. Nama ‘Meghalaya’ ini artinya adalah ‘tempat tinggal awan’.

Jika berkunjung ke sana, jangan lupa bawa jas hujan dan payung, ya, teman-teman!

Baca Juga: Meteorit yang Ditemukan di Bumi Terbuat dari Apa, ya? Ayo, Cari Tahu!

#GridNetworkJuara

Yuk, lihat video ini juga!