Selain untuk Memasak, Minyak Kemiri Juga Bermanfaat untuk Rambut

By Tyas Wening, Minggu, 13 Oktober 2019 | 11:00 WIB
Biji kemiri. (Creative Commons)

Menguatkan Rambut

Tidak hanya bisa menumbuhkan rambut baru, minyak kemiri juga bisa digunakan sebagai masker rambut, nih, teman-teman.

Masker rambut dari minyak kemiri memiliki efek menguatkan rambut.

Minyak kemiri memilikai kandungan bernama asam linoleic dan linolenic yang bisa melapisi, menutrisi, melembapkan rambut, hingga memperbaiki rambut yang bercabang, lo.

Baca Juga: Mengalami Masalah Kulit Kering? Yuk, Atasi dengan 5 Bahan Alami Ini!

Mencegah Rambut Kering

Minyak kemiri tinggi akan kandungan asam amino dan asam lemak esensial yang bermanfaat melembapkan rambut.

Nah, asam amino dan lemak esensial ini bisa menembus hingga ke dalam lapisan kulit kepala.

Efeknya, minyak kemiri bisa membuat rambut terlihat berkilau sehat dan tidak kering, teman-teman.

#GridNetworkJuara

Tonton video ini juga, yuk!