Bukan Setiap Hari, Kungkang Buang Air Besar Hanya Seminggu Sekali

By Tyas Wening, Kamis, 17 Oktober 2019 | 17:30 WIB
Kungkang (Bradypus variegatus) (Christian Mehlfuhrer)

Butuh Waktu Lama Bagi Kungkang untuk Mencerna Makanannya

Perilaku kungkang yang buang air setiap seminggu sekali juga dipengaruhi oleh sistem metabolisme mereka, teman-teman.

Kungkang menghindari menuruni pohon setiap hari untuk menghemat energinya.

Hal ini disebabkan karena untuk mencerna daun yang dikonsumsinya saja, kungkang membutuhkan waktu sekitar satu bulan.

Sehingga kalau kungkang buang air besar setiap hari, maka makanan yang dikonsumsinya belum tercerna secara sempurna.

Baca Juga: Tidak Hanya Langka, 3 Tanaman Ini Ternyata Juga Punya Keunikan

Saat buang air besar, kungkang juga membutuhkan waktu lama, lo, teman-teman.

Sebelum kungkang buang air besar, mereka akan menggali lubang untuk kotoran, lalu menutupnya lagi setelah buang air.

Nah, kebiasaan ini juga membutuhkan banyak energi yang harus dikeluarkan kungkang, lo.

#GridNetworkJuara

Tonton video ini juga, yuk!