5 Makanan Malaysia Ini Mirip dengan Makanan Indonesia, Pernah Coba?

By Cirana Merisa, Selasa, 29 Oktober 2019 | 14:00 WIB
Sate maranggi, salah satu jenis sate yang ada di Indonesia. (Majalah Bobo/Ricky Martin)

5. Cendol

Es cendol. (daniaphoto/iStockphoto)

Cendol di Malaysia terkenal dari daerah Melaka. Perbedaan paling mendasar cendol di Indonesia dan negara lain adalah wadah penyajiannya.

Di negara seperti Malaysia dan Singapura, cendol disajikan di mangkok. Biasanya mangkok alumunium, bukan di gelas seperti Indonesia.

Cara penyajiannya, es diserut sampai menggunung di mangkok, diberi toping cendol dan kacang merah yang sudah dimasak dengan gula.

Baca Juga: Cendol Menjadi Satu dari 50 Makanan Penutup Terenak di Dunia

Setelah itu, isian disiram santan dan gula melaka alias gula merah yang berwarna cokelat pekat.

Sedangkan di Indonesia umumnya cendol atau dawet disajikan di gelas.

Tekstur cendol Malaysia lebih mudah putus ketika digigit sehingga lebih menyerupai dawet. Ukurannya juga lebih tipis daripada cendol dan dawet Indonesia.

Baca Juga: Perbedaan Cendol dan Dawet, Pernah Coba Dua-duanya?

(Penulis: Nicholas Ryan Aditya)

#GridNetworkJuara

Lihat video ini juga, yuk!