Bobo.id – Saat teman-teman sedang sakit tenggorokan, mungkin ada yang menyarankan untuk makan es krim.
Es krim dan dessert dingin seperti es loli atau frozen yoghurt memang disebut bisa meredakan sakit tenggorokan.
Benarkah es krim bisa meredakan sakit tenggorokan? Ayo, kita cari tahu!
Baca Juga: Ada Rasa Stroberi Sampai Melon, Kenapa Tidak Ada Es Krim Rasa Anggur? #AkuBacaAkuTahu
Meredakan Sakit Tenggorokan
Sebagian besar sakit tenggorokan disebabkan oleh virus dan bisa diatasi tanpa obat, teman-teman.
Agar sakit tenggorokan tidak semakin parah, kita bisa mengonsumsi makanan yang tepat.
Dengan begitu, tenggorokan tidak semakin iritasi, terasa gatal, dan sakit saat menelan.
Tidak selalu makanan hangat, seseorang yang sakit tenggorokan juga dianjurkan makanan dingin seperti es krim.
Es krim, frozen yoghurt, atau dessert dingin lainnya disebut bisa meredakan sakit tenggorokan karena bisa membuat area tenggorokan yang sakit jadi kebas atau mati rasa.