Isi Waktu di Akhir Pekan Ini dengan Membuat Puding Susu Lapis, yuk!

By Sarah Nafisah, Sabtu, 9 November 2019 | 17:00 WIB
Puding susu lapis untuk camilan di akhir pekan (Sajian Sedap)

Cara Membuat Puding Susu Lapis:

1. Bahan I: rebus susu cair, gula pasir, agar-agar, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api

2. Ambil sedikit adonan. Tambahkan ke kuning telur. Aduk rata. Tuang campuran tadi ke rebusan puding sambil diaduk sampai rata. Nyalakan api. Masak lagi sampai mendidih.

3. Bagi 2 adonan. Satu bagian ditambahkan moka pasta dan sisanya dibiarkan putih.

Baca Juga: Aplikasi Tes Mata Minus, Upaya Awal Sebelum Pergi Ke Dokter Mata

4. Bahan II: rebus air, agar-agar, kopi instan, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih.

5. Bagi dua adonan moka. Tuang di 5 loyang 20x20x7 cm. Biarkan setengah beku. Tuang selapis bahan II. Biarkan setengah beku.

6. Tuang setengah adonan putih. Biarkan setengah beku. Tuang lagi selapis bahan II. Biarkan setengah beku. Lakukan bergantian sampai habis. Bekukan.

7. Potong-potong dan bungkus plastik.

Baca Juga: Iklim Indonesia Terbagi Menjadi 3 Jenis, Iklim Apa Saja, ya?

#GridNetworkJuara

Tonton video ini, yuk!