Ini 6 Orang yang Lebih Disukai Nyamuk, Apa Kamu Salah Satunya?

By Avisena Ashari, Kamis, 14 November 2019 | 15:30 WIB
Digigit nyamuk (Ode/Majalah Bobo)

Orang Bergolongan Darah O

Menurut penelitian, orang yang memiliki golongan darah O berisiko lebih tinggi digigit nyamuk dibandingkan orang bergolongan darah B dan golongan darah A.

Peneliti mengungkapkan bahwa orang bergolongan darah O dan B lebih sering mengeluarkan senyawa kimia yang menunjukkan golongan darahnya melalui kulit.

Nyamuk lebih tertarik pada senyawa kimia itu, teman-teman.

Baca Juga: Mengapa Kaki dan Sepatu Kita Bisa Bau, ya? Cari Tahu Sebabnya, yuk!

Orang yang Jarang Mengganti Kaus Kakinya

Jika seseorang jarang berganti kaus kaki, kemungkinan besar ia lebih disukai nyamuk.

Ini karena kaus kaki yang jarang diganti menimbulkan bau yang disukai nyamuk, sehingga orang itu jadi sasaran nyamuk.

Kemudian, bakteri di kulit bagian kaki juga jumlahnya lebih banyak sehingga nyamuk lebih sering menyerang bagian kaki.

Nah, kalau kaki bau dan banyak bakterinya, nyamuk makin suka, nih!