Jika kamu membawa anak kucing dengan cara ini, setelahnya kamu harus mengelusnya supaya ia kembali tenang, seperti induknya menenangkannya.
Saat kucing sudah dewasa, kita tidak boleh mengangkatnya dengan cara itu, karena berat tubuh kucing tidak tertopang dengan baik dan justru bisa membuat kucing terluka dan kesakitan.
Saat ingin menggendong anak kucing di rumah, lebih baik kita mengangkatnya dengan satu tangan di bagian tengah tubuhnya, dan tangan lainnya menopang bagian bawah kaki dan ekor tubuh kucing.
Ingat, ya, kucing juga makhluk hidup sehingga kita harus memperlakukannya dengan lemah lembut.
Baca Juga: Anak Kucing dan Anjing Lahir dengan Mata dan Telinga Tertutup, Ini Penjelasannya
Yuk, lihat video ini juga!