5 Hal yang Bisa Dilakukan untuk Guru saat Rayakan Hari Guru Nasional

By Cirana Merisa, Senin, 25 November 2019 | 13:12 WIB
Ilustrasi guru mengajar. (Pixabay)

Bobo.id - Hari ini, 25 November 2019, kita sebagai orang Indonesia memperingati Hari Guru Nasional.

Hari Guru Nasional dirayakan sebagai apresiasi atas kerja keras guru-guru saat mengajari kita banyak hal di sekolah.

Tak hanya materi pelajaran, guru-guru juga mengajarkan kita bagaimana menjadi anak yang pintar, mandiri, dan berani.

Baca Juga: Diperingati Setiap 25 November, Ini Asal-usul Hari Guru Nasional

Selain itu, guru-guru juga menuntun kita untuk memiliki karakter yang baik dan mau menolong siapa saja.

Tugas seorang guru adalah tugas yang mulia tapi juga sulit. Maka itu, di Hari Guru Nasional ini, kita bisa melakukan banyak hal sebagai rasa terima kasih kepada guru-guru kita.

Hal apa saja yang bisa kita lakukan untuk guru, ya? 

Baca Juga: Kelly Courtney, Guru TK yang Hobi Dance Duet Bareng Band Kotak