Mengikat dan Mengepang Rambut Bisa Sebabkan Kerontokan, Ini Cara Mencegahnya!

By Tyas Wening, Selasa, 26 November 2019 | 11:38 WIB
Mengepang rambut (Pixabay)

2. Menggunakan Jepit Rambut

Bagi teman-teman yang tetap ingin mengikat rambut agar tidak menghalangi aktivitas, maka bisa mengganti ikat rambut menggunakan jepit rambut.

Mengikat atau mengepang rambut dengan tali rambut cenderung akan menekan dan menarik rambut dari kulit kepala.

Sedangkan dengan menggunakan jepit rambut, maka rambut akan cenderung terhindar dari kerontokan.

Sebab tarikan pada rambut yang dihasilkan oleh jepitan rambut tidak terlalu kencang.

Biasanya, kita hanya perlu menggulung rambut ke atas dan menjepitnya menggunakan jepitan rambut.

Baca Juga: Bukan Hanya Karena Ketombe, Ini 5 Hal yang Bisa Membuat Kepala Gatal

3. Mengendurkan Ikatan atau Kepangan

Agar ikatan atau kepangan rambut tidak mudah terlepas, maka yang kita lakukan adalah dengan cara mengikatnya sekencang mungkin.

Mengikat rambut dengan terlalu kencang bisa menyebabkan kerontokan, nih, teman-teman.

Bahkan kalau dilakukan dalam waktu yang lama, hal ini akan menyebabkan kepala terasa pusing.

Nah, untuk mengatasi agar rambut yang diikat tidak mudah rontok, maka sebaiknya kita mengendurkan ikatan atau kepangan rambut.

Dengan melakukan cara ini, maka bisa mengurangi tarikan atau tekanan yang membuat rambut terlepas dari kulit kepala.

#GridNetworkJuara

Teman-teman, yuk, tonton video ini juga!