Wah, Para Astronom Temukan Sebuah Galaksi dengan Tiga Lubang Hitam!

By Cirana Merisa, Rabu, 27 November 2019 | 13:21 WIB
Galaksi NGC 6240 (NASA)

Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar tentang lubang hitam di ruang angkasa?

Lubang hitam merupakan salah satu benda antariksa yang memiliki gravitasi yang sangat kuat.

Para astronom meyakini bahwa ada satu lubang hitam di setiap pusat galaksi. Jadi, semua benda antariksa di sebuah galaksi akan mengitari lubang hitam.

Baca Juga: Apa yang Terjadi Jika Ada 2 Galaksi yang Bertabrakan? #AkuBacaAkuTahu

Namun, baru-baru ini, para astronom menemukan sebuah galaksi yang ternyata memiliki tiga lubang hitam supermasif, lo.

Galaksi yang dinamakan NGC 6240 ini tidak memiliki bentuk yang teratur.

Kira-kira kenapa, ya, galaksi ini memiliki tiga lubang hitam supermasif sekaligus?