Bobo.id - Saat kita melihat ke arah langit malam, kita mungkin akan melihat banyak bintang berkelap-kelip.
Bagi teman-teman yang menyukai antariksa, bintang-bintang itu pasti terlihat sangat indah.
Apalagi jika kita melihatnya di daerah yang masih gelap dan bebas polusi cahaya, bintang di langit malam pasti akan terlihat lebih banyak lagi.
Baca Juga: Wah, Para Astronom Temukan Sebuah Galaksi dengan Tiga Lubang Hitam!
Nah, kita tahu bahwa Bumi tempat tinggal kita merupakan salah satu anggota Galaksi Bimasakti.
Galaksi Bimasakti tidak sendirian. Ada banyak galaksi lainnya di ruang angkasa. Salah satunya adalah Galaksi Andromeda yang berada cukup dekat dengan Bimasakti.
Lalu, apakah kita bisa melihat bintang-bintang dari galaksi lain? Apakah bintang-bintang di langit malam itu ada yang berasal dari galaksi lain?