Taman Nasional Lorentz Muncul di Google Doodle, Ketahui Berbagai Taman Nasional di Indonesia, yuk!

By Tyas Wening, Rabu, 4 Desember 2019 | 14:30 WIB
Puncak Cartensz di Taman Nasional Lorentz (Panji A. Nuariman/Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup)

Taman Nasional Lorentz

Dengan wilayah seluas 25.056 kilometer persegi, Taman Nasional Lorentz di Papua menjadi taman nasional terbesar di Asia Tenggara, teman-teman.

Tahun 1999, UNESCO menetapkan Taman Nasional Lorentz ditetapkan sebagai Situs Warisan Dunia, yaitu area yang memiliki budaya, sejarah, ilmiah, dan area ini dianggap penting untuk manusia.

Taman Nasional Lorentz menjadi salah satu taman nasional yang paling beragam secara ekologis di dunia.

Hal ini disebabkan karena kawasan ini memiliki berbagai ekosistem yang lengkap.

Baca Juga: Sengatannya Bisa Berbahaya, Ayo Kenali Perilaku Tawon Vespa Affinis!

Terdapat laut, hutan bakau, hutan rawa pasang surut dan air tawar, hutan hujan dataran rendah dan pegunungan, tundra, sampai gletser khatulistiwa.

Bahkah karena Taman Nasional Lorentz sangat luas, ada banyak daerah yang belum dipetakan dan belum dijelajahi, nih.

Pada wilayah itu, diperkirakan ada banyak spesies tanaman dan hewan yang belum diketahui oleh ilmu pengetahuan.

Taman Nasional Lorents menjadi tempat tinggal bagi berbagai spesies hewan dan tumbuhan, tapi juga merupakan tanah tradisional dari delapan kelompok etnis Papua, lo.

Nah, selain tiga taman nasional itu, masih ada taman nasional lainnya yang berada di berbagai wilayah Indonesia.

Teman-teman bisa membaca di artikel berikutnya, ya!

#GridNetworkJuara

Yuk, tonton video ini juga!