Walking catfish biasanya berjalan untuk mencari daerah yang lebih nyaman untuknya, yakni daerah yang lebih banyak airnya. Wah, unik, ya.
Lalu, bagaimana caranya walking catfish bisa berjalan di daratan?
Jadi, ternyata walking catfish berjalan dengan menggunakan patilnya, teman-teman.
Nah, biasanya fungsi patil yang kita kenal adalah untuk pertahanan diri. Selain itu, patil juga membuat ikan lele memungkinkan untuk melompat dan melarikan diri dari bak.
Patil adalah sepasang duri tajam yang berada di bagian sirip dada.
Dengan patilnya walking catfish mampu berjalan di darat cukup jauh dengan waktu yang cukup lama juga, lo.
Wow, sangat unik ya, teman-teman!
(Penulis: Rahwiku Mahanani)
Baca Juga: Mengapa Awal Musim Hujan Mundur Tahun Ini? Cari Tahu Sebabnya, yuk!
Lihat video ini juga, yuk!