Color Touch Effects
Aplikasi mewarnai foto lainnya yang bisa kita gunakan untuk mewarnai ulang foto adalah Color Touch Effects.
Berbeda dengan aplikasi sebelumnya, selain bisa mewarnai ulang, kita juga bisa menambahkan berbagai efek lain pada foto dengan menggunakan aplikasi Color Touch Effects ini.
Foto dapat ditambahkan efek agar berubah menjadi berwarna abu-abu maupun hitam putih, kemudian kita bebas mewarnainya dengan warna yang sudah dipilih.
Untuk mewarnai area foto yang sulit atau berukuran kecil, kita cukup memperbesar bagian atau area yang ingin diwarnai, kemudian gerakkan jari kita untuk mewarnainya.
Baca Juga: Tidak Hanya di Laut Mati, Kita Juga Bisa Mengapung di Oasis Ini, lo!
Touch Color Effects
Bagi teman-teman yang menggunakan smartphone dengan sistem operasi iOS, maka bisa mencoba aplikasi mewarnai foto yang bernama Touch Color Effects.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kita bisa dengan mudah menciptakan foto dengan warna yang berbeda dengan aslinya.
Foto yang dipilih bisa dengan mudah dihilangkan atau diubah warnanya sesuai yang diinginkan.
Selain itu, foto juga bisa dengan mudah diubah menjadi berwarna hitam putih, sementara bagian lainnya diganti dengan warna lain dengan lebih detail.