Kura-Kura Raksasa Memiliki Daya Ingat Tinggi
Sebuah penelitian menunjukkan kalau kura-kura raksasa tak hanya dapat dilatih, tetapi juga memiliki ingatan kuat.
Hal itu dijelaskan berdasarkan studi yang dilakukan oleh peneliti dari Okinawa Institute of Science and Technology, the Hebrew University, dan Tiergarten Schönbrunn, Maxingstrasse.
Peneliti melatih melatih 8 kura-kura Galapagos dan sembilan kura-kura Aldabra dari dua kebun binatang di Austria dan Wina.
Baca Juga: Wah, Ternyata Manggis Baik untuk Jantung, Apalagi Manfaat Lainnya?
Kura-kura raksasa itu diajarkan hal-hal sederhana yang memiliki tujuan. Seperti, dilatih menggigit bola berwarna yang ditempelkan di ujung batang.
Jika berhasil menggigit bola berwarna dengan tepat, maka kura-kura akan mendapat hadiah. Sebaliknya kalau yang digigit salah, kura-kura tak akan mendapat hadiah. Hasilnya semua kura-kura bisa mempelajari hal sederhana ini.
Untuk menguji ingatan kura-kura, setelah 95 hari, peneliti kembali melakukan tes. Masih dengan tongkat dan bola berwarna.